Danau Blingoh (Danau Kapur) Jepara

Danau Blingoh (Danau Kapur) Jepara



Danau Blingoh yang terletak di Desa Blingoh, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah yang berada di kaki Gunung Pucang Pendawa.Sama halnya seperti Brown Canyon di Semarang, Danau Blingoh sebenarnya juga merupakan lahan bekas galian tanah kapur yang dibiarkan dan membentuk kubangan besar seperti danau dan terisi oleh air yang berasal dari hujan. Danau Blingoh mempunyai air yang berwarna hijau tosca dan dikelilingi oleh perbukitan tanah yang ditumbuhi pepohonan hijau yang rimbun. Jika dilihat dari atas, Danau Blingoh mempunyai pemandangan yang tidak kalah cantik dengan Kawah Putih Ciwidey, Bandung ataupun Green Canyon, Pangandaran, Jawa Barat. Letaknya yang berada di kaki gunung menjadikan udara di Danau Blingoh cukup sejuk dan segar. Untuk mencapai Danau Blingoh membutuhkan waktu sekitar 1,5-2 jam perjalanan dari pusat kota ukir di Jawa Tengah ini melewati jalanan yang cukup terjal khas daerah pegunungan.

untuk lokasi klik here

0 comments: